FAKTA DAN MITOS MINUMAN KOLAGEN

 Hai Rek,

Aku pengen bahas isu yang beberapa saat lalu sedang marak diperbincangkan oleh pecinta beauty karena salah satu dokter kecantikan sekaligus Youtuber terkenal ini menyindir habis produk minuman berkolagen.

Meski videonya selalu banyak clickbait, namun fakta yang dijelaskan dalam videonya juga ada benarnya. Hanya saja, beberapa point menurutku kurang lengkap aja sih, sehingga banyak pihak yang merasa tersinggung/ terganggu.

Nah aku pribadi menanggapi isu terkait minuman kolagen ini, ada setujunya juga ada engganya. Setuju jika memang minuman kolagen ini membawa efek positif terhadap kulit, namun tidak setuju dengan beberapa merek yang overclaim sehingga banyak orang yang mengkonsumsi minuman kolagen untuk mencapai putih instant dalam 14 hari saja ("whitewashing").

Aku berusaha membuktikan klaim tersebut, dan minum minuman kolagen (sudah box kedua tp tidak rutin), tapi aku belum merasakan perubahan diwarna kulitku, apalagi soal putih yaa.. big NO. Kalo mau kulit lebih cerah itu pakai skincare dan kulit tangan kakinya dipakein suncreen juga, itu hasilnya lebih nyata yaa...

Jd mindset pengiklan dan konsumennya yang harus diubah (menurutku), minum minuman kolagen itu yaa biar kulit lebih sehat gitu lo. Karena faktanya, memang kulit terasa lebih sehat.

Teori ilmiah dan fakta pengalaman aku minum minuman kolagen, bisa kalian lihat di Youtube aku ini.



Jika kalian punya pendapat yang berbeda, feel free buat diskusi di kolom komentar yaa..

Untuk review lain, bisa cek di instagram aku @ema.ervita atau Youtube aku Ema Ervita.


Comments

  1. Very interesting information. Thanks for sharing.
    I invite you to visit my last post. Have a good week!

    ReplyDelete

Post a Comment

Terima kasih atas responnya :)

Popular Posts